MENGATASI WRITER'S BLOCK
Oleh: Lilyanti Idris
Resume : 7
Gelombang : 29
Hari/ Tanggal : Senin, 10 Juli 2023
Tema : Mengatasi WRITER'S Block
Nara sumber : Ditta Widya Utami, S.Pd. Gr.
Moderator : Ahmad Fatchudin.
Malam ini tema yang akan disampaikan oleh Nara sumber kita sungguh menarik dan sering dialami oleh semua orang.
Ibaratnya kita sedang berjalan di jalan raya yang bebas hambatan, apa yang sedang kita pikirkan akan kita tulis di atas kertas tanpa keraguan. Tetapi tiba-tiba ada halangan yang menghambat laju perjalanan kita. Maka apa yang akan kita lakukan?
Nah, semuanya akan dikupas dan dibedah oleh Mba Ditta malam ini.
Mba Ditta, begitulah saya mengenal beliau. Dilihat dari umurnya, beliau ini masih muda sekali. Tetapi jika dilirik lebih jauh lagi kita akan terperangah karena hasil tulisannya cukup banyak di kenal luas.
Untuk lebih jelasnya bisa dilihat pada halaman https://dittawidyautami.blogspot.com/p/profil.html
WB atau singkatan dari writer's block adalah suatu kondisi dimana ide menulis seseorang seolah menguap, karena mengalami pelambatan dalam proses menulis. Hal ini juga membuat tulisan terbalik dibuat tidak segera selesai.
Dalam Wikipedia _writer's block_ diartikan sebagai sebuah keadaan ketika penulis merasa kehilangan kemampuan menulis atau tidak menemukan gagasan baru untuk tulisannya.
Jika kondisi ini terjadi di dalam diri seorang penulis yakni terserang "WB" , seperti penyakit kronis jika dibiarkan, bisa berakibat fatal bagi penulis: karena tidak bisa menghasilkan karya berupa tulisan.
Anehnya kondisi ini bisa menyerang siapa saja. Mulai dari Penulis yang ahli sekali hingga yang baru belajar menulis.
Penyebab WB ada macam-macam. Seperti memiliki rasa takut terhadap tulisan yang ditulis, terlalu perfeksionis, kurang inspirasi, belum punya tujuan menulis, banyak aktivitas dan mudah lelah.
Untuk mengatasi hal tersebut berbagai cara bisa dilakukan yaitu: healing, membaca buku atau artikel yang ringan, mencari referensi lain, mendengar musik, menonton film dan melakukan aktifitas lainnya..
Dengan mengaktifkan lima pancaindra yang kita miliki, penyebab WB dapat diatasi.
Intinya mulailah dengan membaca Bismillah hati akan terkoneksi maka rangkaian ide yang ada di kepala akan mengalir seperti air yang mengalir.
Kalabahi, 10 Juli 2023
Pernahkan anda terkena WB? Bagaimana anda mengatasi nya? Teknik WB apa yang anda sarankan? Mengapa?
BalasHapusterima kasih sudha menulis resumenya dengan baik.
BalasHapusTerima kasih sudah membuat resumenya
BalasHapusSetuju dengan intinya....
BalasHapusBun, makin jago aja nih resumenya😍
BalasHapus